PT. SEMEN GRESIK (PERSERO) SEJARAH

Minggu, 29 November 2009

RIWAYAT SINGKAT


PT Semen Gresik (Persero) Tbk. merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri semen. Diresmikan di Gresik pada tanggal 7 agustus 1957 oleh Presiden RI pertama dengan kapasitas terpasang 250.000 ton semen per tahun. Pad atanggal 8 Juli 1991 Semen Gresik tercatat di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya serta merupakan BUMN pertama yang go public dengan menjual 40 juta lembar saham kepada masyarakat. Komposisi pemegang sahamnya adalah Negara RI 73% dan masyarakat 27%.

Pada bulan September 1995. Perseroan melakukan Penawaran Umum Terbatas I (Right Issue I), yang mengubah komposisi kepemilikan saham menjadi Negara RI 65% dan masyarakat 35%. Tanggal 15 September 1995 PT Semen Gresik berkonsolidasi dengan PT Semen Padang dan Semen Tonasa, yang kemudian dikenal dengan nama Semen Gresik Group (SGG). Total kapasitas terpasang SGG sebesar 8.5 juta ton semen per tahun.

Pada tanggal 17 September 1998. Pemerintah melepas kepemilikan sahamnya di SGG sebesar 14% melalui penawaan terbuka yang dimenangkan oleh Cemex S.A. de C.V., perusahaan semen global yang berpusat di Mexico. Komposisi kepemilikan saham kembali menjadi Negara RI 51%, masyarakat 35%,dan Cemex 14%.
Pada tanggal 30 September 1999, komposisi kepemilikan saham kembali berubah menjadi Negara RI 51%, masyarakat 23.5% dan Cemex 25.5%.

Pada tanggal 27 Juli 2006 terjadi transaksi penjualan saham Cemex S.A. de C.V. pada Blue Valley Holdings PTE Ltd.. sehingga komposisi kepemilikan saham sampai saat ini berubah menjadi Negara RI 51.01%, Blue Valley Holdings PTE Ltd. 24.90% dan masyarakat 24.09%.

Kapasitas terpasang riil SGG sebesar 16.92 juta ton semen per tahun, dan menguasai 46% pangsa pasar semen domestik.

TAHUN 1991

PT Semen Gresik (Persero) Tbk. (Perseroan) merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pertama yang menjual sahamnya kepada masyarakat (go public) dengan melakukan penawaran umum atas 40.000.000 (empat puluh juta) saham biasa atas nama dengan nilai nominal Rp. 1.000,00 (seribu Rupiah) setiap saham dengan harga penawaran Rp. 7.000,00 (tujuh ribu Rupiah) setiap saham.

Dana hasil Penawaran Umum,seluruhnya dipergunakan untuk membiayai sebagian kebutuhan dana pembangunan pabrik semen baru di Tuban, Jawa Timur, dengan kapasitas 2,3 juta ton semen per tahun, dan untuk Proyek Optimalisasi Pabrik II Gresik untuk meningkatkan kapasitas dari 1 juta ton semen per tahun menjadi 1,3 juta ton semen per tahun serta meningkatkan efisiensi pemakaian tenaga listrik dan bahan bakar.

Pada tangal 8 Juli 1991, Perseroan mencatatkan seluruh sahamnya pada Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya. Susunan Modal Saham Perseroan setelah penawaran umum pada saat itu adalah sebagai berikut :

Keterangan
Total Shares
Nominal (Rp. 000)
% Ownership
Authorized Capital
500.000.000
500.000.000

Issued and Paid up Capital
148.288.000
148.288.000

The Goverment of Republic Indonesia
108.288.000
108.288.000
73.10
Public
40.000.000
40.000.000
26.90
Number of shared being listed
148.288.000
148.288.000
100.00
Shares in Portepel
351.712.000
351.712.000


TAHUN 1995

Pada tahun 1995 perusahaan melakukan Penawaran Umum Terbatas I kepada para pemegang saham sejumlah 444.864.000 (empat ratus empat puluh empat juta delapan ratus enam puluh empat ribu) dengan nilai nominal Rp. 1000,00 (seribu rupiah) setiap saham.
Para pemegang saham Perseroan berhak untuk membeli saham baru dalam rangka Penawaran Umum Terbatas I tersebut dengan ketentuan setiap 1 (satu) saham yang dimiliki, berhak membeli 3 (tiga) saham baru dengan harga Rp. 3.275,00 (tiga ribu dua ratus tujuh puluh lima Rupiah) setiap saham.
Penggunaan dana hasil Penawaran Umum Terbatas I adalah sebagai berikut :              
  1. Sekitar 74% dipergunakan untuk membiayai pengalihan 100% saham milik Negara Republik Indonesia di PT Semen Padang dan PT Semen Tonasa, dengan totalnilai transaksi sebesar Rp. 1.063.929.600.000,00.
  2. Sekitar 5% dipergunakan untukmenambah penyertaan modal Perseroan di PT Semen Padang yang digunakan PT Semen Padang untuk membayar sebagian hutang modal kerjanya.
  3. Sekitar 21% dipergunakan untuk membiayai proyek perluasan yang dilakukan oleh Perseroan (Tuban II dan Tuban III) dan PT Semen Padang (Indarung V).
Setelah dilaksanakannya seluruh Hak Memesan Efek terlebih Dahulu yang ditawarkan dalam Penawaran Umum Terbatas I tersebut, maka susunan pemodalan Perseroan secara performa sebagai berikut : 
Keterangan 
 Jumlah Saham
 Nominal (Rp.000)  
% Kepemilikan
Modal Dasar
741.440.000 
741.440.000

Modal Ditempatkan & Disetor Penuh
593.152.000
593.152.000

Saham Dalam Portepel
148.288.000
148.288.000


TAHUN 1997


Berikut Struktur Pemodalan dan Susunan Kepemilikan Saham setelah Penawaran Umum Terbatas I, berdasarkan pada Official Meeting Report (BAR) No.118/1997:
Keterangan
Jumlah Saham
Nominal (Rp. 000)
% Kepemilikan
Modal Dasar
741.440.000
741.440.000

Modal Ditempatkan & Disetor Penuh
593.152.000
593.152.000

Negara Republik Indonesia
385.582.600
385.582.600
65.00
Masyarakat
207.569.400
207.569.400
35.00
Jumlah Modal Yang Disetor
593.152.000
593.152.000
100.00
Saham Dalam Portepel
148.288.000
148.288.000


TAHUN 1998

Berikut susunan Pemegang Saham per tanggal 4 November 1998 berdasarkan surat Perseroan No 5511/HK.02.00/21010/11.98 tanggal 12 Nopember 1998 tentang Laporan Kepemilikan Efek yang mencapai 5.00% atau lebih dari Saham yang ditempatkan dan Disetor Penuh:
Keterangan
Jumlah Saham
Nominal (Rp. 000)
% Kepemilikan
Modal Dasar
2.000.000.000
2.000.000.000

MOdal Ditempatkan & Disetor Penuh
593.152.000
593.152.000

Negara Republik Indonesia
302.540.600
302.540.600
51.01
Cemex Asian Investment
83.042.000
83.042.000
14.01
Norbak Inc.
33.969.100
33.969.100
5.73
Masyarakat
173.600.300
173.600.300
29.26
Jumlah Modal Yang Disetor
593.152.000
593.152.000
100.00
Saham Dalam Portepel
1.406.848.000
1.406.848.000


TAHUN 2000

Berikut Struktur Pemodalan dan Susunan Pemegang Saham Perseroan berdasarkan Daftar Pemegang Saham Perseroan yang dikeluarkan oleh Biro Administrasi Efek Perseroan pada tanggal 31 Desember 2000:
Keterangan
  Jumlah Saham
Nominal (Rp. 000)
% Kepemilikan
Modal Dasar
2.000.000.000
2.000.000.000

Modal Ditempatkan & Disetor Penuh
593.152.000
593.152.000

Negara Republik Indonesia
302.540.600
302.540.600
51.01
Cemex Asian Investment
151.440.000
151.440.000
25.53
Masyarakat
139.171.400
139.171.400
23.46
Jumlah Modal Yang Disetor
593.152.000
593.152.000
100.00
Saham Dalam Portepel
1.406.848.000
1.406.848.000


TAHUN 2006


Berikut Struktur Pemodalan dan Susunan Pemegang Saham Perseroan berdasarkan Daftar Pemegang Saham Perseroan yang dikeluarkan oleh Biro Administrasi Efek Perseroan pada tanggal 31 Desember 2006:
Keterangan
  Total Saham
Nominal (Rp. 000)
% Kepemilikan
Government of Republic Indonesia
302.540.600
302.540.600
51.01
Blue Valley Holdings Pte. Ltd.
147.694.848
147.694.848
24.90
Deutsche Bank AG, London 201930.40.02
19.131.631
19.131.631
3.32
Public
123.784.921
123.784.921
20.88
Total
593.152.000
593.152.000
100.00

0 komentar:

Posting Komentar

Design By : Mohammad Sholik

  © www.gresik-info.blogspot.com Mohammad Sholik by 2010

Back to TOP